Sabtu, 29 September 2018

Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root

Tumeskecil - Saat penyimpanan hp penuh, terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card.

 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root

Memang setelah menghapus data di penyimpanan, maka storage akan lebih lega dan kamu dapat mendownload lebih banyak aplikasi di PlayStore, atau bisa juga menyimpan foto maupun video lebih banyak lagi.

Ngomong-ngomong tentang foto , apa kamu pernah menyesal karena ada foto yang secara sengaja maupun tak sengaja terhapus oleh kamu?

Sebenarnya ada cara mengembalikan foto yang terhapus di android dengan mudah dengan trik yang akan kami paparkan berikut.

Trik ini juga berlaku untuk cara mengembalikan file yang terhapus di android . Jadi, tidak hanya foto saja yang dapat dibackup dengan cara ini.

Cara Mengembalikan data yang Terhapus di Android dengan PC

Perlu diperhatikan, akses backup di bawah dengan menggunakan software membutuhkan akses root.

A. FonePaw Android Data Recovery

Sebelum itu, siapkan dahulu sebuah pc/laptop karena kita akan mengeksekusinya dengan menggunakan software FonePaw Android Data Recovery.

Software ini dapat mengembalikan data di android dengan mudah tanpa root. Sebenarnya, jika ingin membackup data, silahkan Root perangkat agar dapat lebih mudah mendeteksi file yang hilang. Namun, jika tidak root, kamu juga masih bisa pakai software ini meskipun hasilnya tidak maksimal.

Berikut cara menggunakan  FonePaw Android Data Recovery :

1. Download softwarenya dan install di sini FonePaw Android Data Recovery
2. Buka software FonePaw Android Data Recovery
3. Sambungkan Android dengan pc/laptop dengan kabel data.
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
image : https://www.fonepaw.com/tutorials/android-file-recovery.html
4. Lalu aktifkan USB Debugging  di Smartphone kamu. Cara USB Debugging bisa dilihat di sini


 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
image : https://www.fonepaw.com/tutorials/android-file-recovery.html
5. Centang jenis file yang ingin direcover. Klik Next.
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
image : https://www.fonepaw.com/tutorials/android-file-recovery.html

6. Jika HP masih dalam keadaan belum di root maka akan muncul jendela seperti ini, silahkan lakukan Root dahulu. Jika sudah maka berikan akses root ke perangkat seluler kamu dengan klik Accept di layar HP.
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
image : https://www.fonepaw.com/tutorials/android-file-recovery.html
7. Lalu, kamu akan melihat data yang terhapus, termasuk foto lama kamu. Tunggu hingga proses scanning (bar jingga) selesai.
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
image : https://www.fonepaw.com/tutorials/android-file-recovery.html

8. Pilih data yang ingin dihapus dengan mencentang data. Lalu klik Recover di pojok kanan bawah
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
image : https://www.fonepaw.com/tutorials/android-file-recovery.html
9. Selesai

Mudah bukan?

B. Recuva

Mengembalikan data yang terformat di android dengan Recuva sama halnya dengan FonePaw, membutuhkan  pc/laptop karena Recuva adalah software yang bekerja di perangkat tersebut.

Catatan : Mengembalikan data yang terhapus di Recuva hanya membackup data dari kartu memori,sedangkan memori internal tidak.

Cara mengembalikan data yang terhapus di android dengan Recuva cukup mudah.  Berikut langkahnya :

1. Download dan instal software Recuva di link berikut Recuva
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root

2. Sambungkan kartu memori/SD Card kamu ke komputer dengan Card Reader.
3. Buka software Recuva. Jika muncul jendela Wizard, klik Next.
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
4. Pilih opsi yang tersedia. Di sini saya memilih All Files agar semua format data terbackup. Lalu klik Next
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
5. Pilih lokasi backup. Pilih In a Specific Location dan pilih kartu memori kamu (Contoh E:\ ). Lalu klik Next.
6. Centang Deep Scan. Kemudian klik Start
7. Tunggu selagi Recuva memindai kartu memori kamu.
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
8. Setelah selesai melakukan pemindaian, centang data yang ingin kamu backup/kembalikan, lalu pilih Recover
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root

9. Pilih hardisk tempat nanti data yang direcover (Cth : Steam (D:) -> Tumeskecil ). Lalu klik OK
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root

10. Klik OK
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
11. Perhatikan, sekarang file kamu yang terhapus muncul kembali di hardisk yang dituju.
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root


Dengan Recuva, juga dapat mengatasi cara mengembalikan data yang terhapus di laptop dan komputer.

Jika kamu tak sengaja menghapus data di laptop, kamu juga bisa terapkan solusinya dengan Recuva menggunakan langkah di atas. Backup hardisk yang ingin dibackup dan pilih lokasi file.

Jadi, trik di atas juga bisa berlaku untuk mengembalikan file yang terhapus di laptop.

*Contoh gambar di atas adalah recover hardisk laptop

C. MobiKin Doctor
Software yang dapat  mengembalikan data yang terhapus permanen adalah MobiKin Doctor.

Sebelum berlanjut ke penggunaannya, perlu diperhatikan bahwa data yang dibackup hanya dapat dari memori internal smartphone.

Cara menggunakan MobiKin Doctor :
1. Download dan instal MobiKin Doctor di link berikut Mobikin Doctor
2. Sambungkan Smartphone ke laptop/komputer dengan dan tunggu hingga MobiKin Doctor mendeteksi perangkat kamu. Lalu aktifkan USB Debugging pada Smartphone. Tunggu prosesnya.


 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
image : https://fossbytes.com/mobikin-doctor-for-android-sponsored/

3. Jika perangkat sudah tersambung, klik Next. Lalu centang Select All agar MobiKin dapat memindai semua file yang terhapus di perangkat seluler kamu.
image : https://fossbytes.com/mobikin-doctor-for-android-sponsored/

4. Pilih data yang ingin kamu backup/kembalikan dengan mencentang data. Jika sudah, Klik Recover di pojok kanan awah
image : https://fossbytes.com/mobikin-doctor-for-android-sponsored/

5.Maka data akan dibackup dan tunggu prosesnya.
image : https://fossbytes.com/mobikin-doctor-for-android-sponsored/



Kamu juga bisa backup SD Card alias kartu memori smartphone dengan masuk ke menu Android SD Card Recovery

Yang kamu butuhkan hanya Card Reader dan sambungkan ke pc. Cara penggunaannya tidak jauh berbeda dengan backup data pada memori internal

image : https://fossbytes.com/mobikin-doctor-for-android-sponsored/



Cara Mengembalikan Data yang Terhapus di  Android dengan Aplikasi Android (Unroot and Rooted Device)

Kalau tadi membahas cara backup data android ke pc dan membutuhkan software pc untuk mengaksesnya, kali ini kamu hanya membutuhkan perangkat seluler kamu sendiri.

Berikut 5 rekomendasi aplikasi backup data android :

1. Disk Digger Photo Recovery
DiskDigger adalah aplikasi yang paling utama kami rekomendasikan jika kamu ingin recover data android dengan mudah.

Karena dengan DiskDigger, kamu akan mendapatkan berbagai kemudahan dibanding aplikasi lain.

DiskDigger hanya dapat diakses versi penuh dengan menggunakan versi pro-nya dan pada versi pronya terdapat banyak jenis file yang dapat dibackup.

Jika aplikasi ini masih dalam versi free, kamu hanya dapat merecover data terhapus berbentuk gambar(JPG, PNG) dan video(MP4).

DiskDigger dapat digunakan di android rooted dan unrooted. Namun, jika android masih belum diroot, hanya gambar yang dapat dibackup.

Sedangkan mp4, mp3, dll masih belum bisa dibackup pada android unrooted.

Unrooted Android
Cara menggunakan Disk Digger :
1. Download dan Instal Disk Digger di link berikut [APK] [PlayStore]
2. Buka aplikasinya. Jika ada permintaan akses root, pilih Accept.
3. Jika aplikasi masih dalam versi free, maka akan muncul notifikasi Upgrade to Pro. Pilih No Thanks
4. Pilih START BASIC PHOTO SCAN

5. Jika muncul notifikasi izinkan, klik ALLOW


6. Tunggu selagi proses pemindaian gambar yang terhapus
7. Pilih file yang ingin direcover, lalu klik RECOVER di bagian atas

8. Pilih penyimpanan. Disini saya memilih custom location di perangkat saya.

9. Pilih lokasi penyimpanan (cth : /storage/emulated/o/MIUI)
10. Selesai
Rooted Android
Untuk pengguna android rooted, maka akan ada menu tambahan :
1. Pada halaman pertama, pilih lokasi penyimpanan yang ingin di backup
2. Pada bagian files recover, akan ada 3 jenis file yang dibackup (versi free). Sedangkan jika versi pronya kan dapat membackup jenis file lebih banyak lagi



2. Undelete Recover File & Data
Aplikasi garapan Fahrbot ini menyediakan fasilitas recover data yang terhapus di android Rooted maupun android yang belum di root.

Perbedaannya hanyalah akses aplikasi. Jika kamu menggunakan aplikasi ini di android yang sudah diroot, maka kamu dapat membackup semua jenis data.

Namun jika kamu menggunakan aplikasi ini di android yang belum diroot maka kamu hanya dapat membackup data yang berjenis gambar saja.

Namun, kamu hanya dapat menggunakan menggunakan full version aplikasi ini dengan membelinya.

Kekurangan aplikasi ini ketimbang DiskDigger adalah tidak dipisahnya jenis-jenis file yang dibackup. Jadi sangat repot ketika mencari file yang diinginkan.

Unrooted Android
Cara menggunakan Undeleter Recover File & Data
1. Download dan instal aplikasinya di link berikut [APK] [PlayStore]
2. Saat di halaman awal, kamu akan disambut dengan jendela TOS. Klik Confirm. Lalu klik NEXT
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
3. Akan dialihkan ke halaman No root mode! Klik Image Scan di pojok kanan bawah
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
4. Pilih file yang ingin dibackup dengan klik ditahan. Lalu klik menu di pojok kanan atas dan piih Save file...
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
5. Akan ada notifikasi untuk melihat iklan. Ini karena Undelete saya versi free. Klik CONTINUE dan tunggu iklan lalu close iklan.
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
6. Pilih lokasi penyimpanan backup di Enter a path where to restore files: (cth : /storage/emulated/0/MIUI)
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
7. Selesai. Data yang diinginkan akan muncul di lokasi yang kamu tuju. Data tersebut diberi embel-embel nama restored_file 
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
Rooted Android
1. Jika ponsel kamu sudah diroot, maka akan muncul jendela seperti ini. Klik Selanjutnya 
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root

 2. Pilih jenis pemindaian yang kamu butuhkan

  • Pemindaian jurnal : memindai dengan cepat semua jenis data
  • Pemindaian mendalam : memindai data sampai ke akar-akarnya. Proses dalam pemindaian mendalam jauh lebih lama ketimbang Pemindaian jurnal

3. Pilih dimana lokasi penyimpanan yang ingin dibackup
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root
4. Selanjutnya caranya sama dengan unrooted android
 terbesit di pikiran untuk menghapus data yang menumpuk di memori internal maupun SD Card Cara Mengembalikan Data yang Terhapus (Foto,Chat,Video,dll) di Smartphone dengan Mudah Tanpa Root


3. Hexamob Recovery
Aplikasi garapan hexamob ini dapat mengembalikan file yang hilang di android.

Aplikasi ini dapat mengatasi cara mengembalikan video yang terhapus di android. Selain video, juga dapat mengembalikan foto, gambar, pdf, dan mp3 yang terhapus.

Untuk menggunakan secara penuh aplikasi ini, gunakan versi pro-nya.

Aplikasi berjalan hanya pada android ROOTED. Jadi jika peragkat kamu belum diroot, aplikasi ini bukan pilihan yang tepat.

Cara menggunakan Hexamob Recovery :
1. Download dan instal Hexamob Recovery [PlayStore]
2. Buka aplikasinya. Pilih accept ketika ada root permission.
3. Pilih Total Recovery
4. Pilih source folder. Isikan kedua permintaan dengan SD Card. Klik Next
5. Centang file yang ingin direcover. Pilik OK
6. Tunggu prosesnya
7. Pilih Go To Recovered Folder
8. Maka data yang direcover akan tersimpan di /storage/sdcard0/hexamobrecovery/



4. Dumpster Image and Video Restore
Fungsinya sama persis dengan Recycle Bin di komputer. Sama-sama dapat mengembalikan berkas yang terhapus sebelum terhapus permanen.

Kamu hanya dapat mengembalikan data yang terhapus setelah kamu install aplikasi ini.

Setelah aplikasi Dumpster terinstal, maka Data yang terhapus akan tersimpan di Dumpster.

Aplikasi ini berjalan di Android yang tanpa root maupun root.

Cara menggunakan Dumpster - Recycle Bin :
1. Download dan install aplikasi Dumpster Image and Video Restore [PlayStore]
2. Tunggu selagi Dumpster scanning file yang terhapus
3. Tekan lama pada file dan pilih file yang ingin direcover. Lalu pilih Restore untuk mengembalikan file ke penyimpanan android.
4. Selesai

5. Recycle Bin
Fungsinya sama persis dengan dumpster.

Anda hanya dapat recover data yang terhapus setelah install aplikasi ini.

 Setelah aplikasi terinstal  maka Data yang terhapus akan tersimpan di recycle bin.

 Namun aplikasi ini tak seefisien Dumpster karena harus menggunakan "Share to" ketika ingin menghapus file. Tentunya merepotkan bukan?

Cara memindahkan file ke Recycle bin:
1. Download aplikasi Recycle bin [PlayStore]
2. Pilih file yang ingin kamu pindah  lalu tekan lama dan pilih Bagikan ke atau Share to dan pilih aplikasi Recycle Bin.
3. Maka data yang kamu pindah akan terpindah ke folder recycle bin

Seperti yang kami sebutkan sebelumnya, memindahkan file yang dihapus tidak melalui opsi 'Delete' namun harus melalui opsi Bagikan ke atau Share to.

Maka dari itu, jika data terhapus lewat opsi 'Delete' maka data akan hilang. Cukup berbahaya bukan?
  • Cara menghapus data permanen di Recycle Bin dengan memilih opsi Permanently Delete The File
  • Sedangkan, untuk cara restore file nya adalah dengan memilih opsi Restore

Akhir Kata
Tidak semua data dapat dikembalikan karena ada jenis data yang tidak mau direcover.

Jika data yang kamu inginkan tidak mau direcover dengan berbagai trik di atas, maka kamu harus bersabar karena memang data tersebut sudah hilang permanen.

Jika menurut kamu artikel ini bermanfaat, silahkan bagikan ke teman-teman kamu.

Incoming search :
cara mengembalikan file yang hilang
cara mengembalikan data yang hilang
recovery foto android
data recovery free download
cara mengembalikan video yang terhapus di hp
cara mengembalikan file yang terhapus di hp
cara mengembalikan data yang terhapus di hp
cara mengembalikan data yang terformat
cara mengembalikan video yang terhapus
cara mengembalikan file yang terhapus di komputer

Mengenal Lebih Jauh Jaringan 5G, Bisa Download Sampai 10Gbps !

Tumeskecil - Semua pengguna internet pasti menginginkan internet yang cepat dan handal.

Tidak hanya ponsel genggam Anda yang membutuhkan internet yang cepat, tapi juga home appliances seperti TV, smartwatch, mobil, dan semua peralatan rumah tangga yang terhubung ke Internet pasti membutuhkan kecepatan internet, terlebih lagi kecepatan internet yang lebih kencang dan stabil.

Saat ini, sudah ada sekitar 6,4 miliar perangkat yang tersambung ke internet. Gartner memprediksi akan ada 20,8 miliar perangkat yang terhubung ke Internet.

Maka dari itu, banyak perusahaan telekomunikasi memutar otak demi berlomba - lomba mengembangkan kecepatan internet yang lebih gesit dan stabil lagi lebih dari saat ini.

 Meningkatkan kecepatan internet berarti menyalurkan bandwith yang lebih tinggi dan lebih banyak.

Namun, untuk dapat mengalirkan lebih banyak bandwith, diperlukan sinyal wireless baru yang lebih banyak menampung bandwith, disinilah teknologi 5G menjawabnya.


 Semua pengguna internet pasti menginginkan internet yang cepat dan handal Mengenal Lebih Jauh Jaringan 5G, Bisa Download Sampai 10Gbps !

Tak jauh beda dengan 2G, 3G, maupun 4G, 5G adalah sebuah koneksi wireless yang dibuat khusus untuk memenuhi perkembangan teknologi yang semakin lama membutuhkan kecepatan internet yang memadai dalam membantu kegiatan sehari-hari.

Agar kamu tahu dan paham apa itu jaringan 5G, maka dari itu kami akan jelaskan pengertian 5G, kecepatan 5G lebih cepat dari 4G, cara kerja 5G, dan kapan 5G dirilis.

Apa itu 5G?

G adalah bentuk singkat dari Generation yang berarti generasi atau angkatan. Teknologi jaringan nirkabel berkembang  mulai saat adanya jaringan 1G pada awal '90 an.

Lalu 1G ditingkatkan menjadi 2G yang memungkinkan penggunanya untuk mengirimkan pesan teks singkat antara 2 handphone.


 Semua pengguna internet pasti menginginkan internet yang cepat dan handal Mengenal Lebih Jauh Jaringan 5G, Bisa Download Sampai 10Gbps !

Seiring berjalannya waktu , 3G muncul yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan panggilan telepon, mengirimkan pesan, dan surfing di internet.

4G semakin meningkatkan performanya dengan penawaran kecepatan yang lebih tinggi sehingga proses upload dan download file bukan menjadi masalah lagi.

Lalu adalagi perkembangan 4G berupa 4G LTE yang merupakan kepanjangan dari Long Term Evolution. LTE merupakan variasi 4G yang lebih cepat ketimbang versi lainnya, seperti Wimax.

Wimax dan LTE dapat diibaratkan dengan MP3 dan MP4A dimana MP4A menawarkan kualitas suara yang lebih baik ketimbang MP3 namun dengan eksistensi yang sama, yaitu audio. LTE dapat melakukannya sama seperti MP4A sehingga membuat 4G menjadi lebih kencang.

5G akan membangun fondasi yang telah dibuat 4G LTE. Hal tersebut akan memungkinkan proses berdaring menjadi lebih gesit. 5G juga semakin mendukung untuk mengunduh dan mengunggah video dengan kualitas Ultra HD dan 3D.

Bayangkan bagaimana kecepatannya. 4G LTE saja sudah seperti diibaratkan seperti selang yang mengalirkan air sampai jauh, 5G dapat diibaratkan seperti selang pemadam kebakaran.

Lantas, benarkah 5G lebih cepat ketimbang 4G?
Jelas jawabannya, Ya. Kecepatan secara signifikan akan jauh lebih cepat dari 4G. Saat ini, kecepatan 4G maksimum bisa mencapai 1 Gigabit per sekon.

Namun, kecepatan tersebut dapat dicapai ketika kamu mengakses jaringan 4G di kondisi yang lancar, tanpa gangguan . Tentunya bangunan, tembok, tower BTS, kondisi alam, tinggi rendah daratan, iklim, dan  infrastruktur pendukung jaringan juga mempengaruhi kecepatan internet.

image : https://www.youtube.com/user/verizon
Tentu kecepatan 4G hingga 1 Gigabit per sekon tidak akan kita rasakan mengingat kondisi negara kita yang masih belum mendukung kecepatan internet setinggi itu. Memang saat ini belum, mungkin dimasa mendatang kecepatan internet di Indonesia juga akan berkembang.

5G akan ditingkatkan kecepatannya dan dapat menampung hingga 10 Gigabit per sekon. Ia juga akan mengatasi pageload yang lambat saat membuka berbagai situs di internet. 5G juga akan membuka akses pada ribuan perangkat internet yang dapat mencapai rumah kita.

Bagaimana cara kerja 5G?


Saat ini, sudah tidak sedikit lagi perusahaan telekomunikasi di dunia yang berkongsi dalam menciptakan standar 5G di seluruh dunia. Meskipun standar tersebut belum dikukuhkan dengan resmi, para ilmuwan berharap teknologi ini dapat bekerja kompatibel dengan 3G dan 4G.

Pada dasarnya , telepon genggam adalah radio dua arah. Ketika kamu menelepon temanmu, telepon mengubah suara kamu menjadi sinyal elektrik. Lalu, telepon mentransmisikan sinyal elektrik ini ke tower sel terdekat dengan gelombang radio.

 Semua pengguna internet pasti menginginkan internet yang cepat dan handal Mengenal Lebih Jauh Jaringan 5G, Bisa Download Sampai 10Gbps !

Kemudian, tower sel memantulkan gelombang radio ke menara seluler lalu ke menara seluler lainnya dan akhirnya gelombang ini berakhir ke telepon teman kamu. Hal tersebut juga berlaku untuk mengirim bentuk data selain suara seperti foto maupun video

Biasanya, ketika muncul teknologi mobile nirkabel terbaru seperti 5G contohnya, ia memiliki frekuensi gelombang radio yang lebih tinggi dari lainnya.

4G memiliki pita frekuensi hingga 20Mhz, sedangkan 5G memiliki pita frekuensi hingga 6Ghz.

Hal ini dikarenakan teknologi terbaru tersebut masih jarang digunakan dan  proses pemindahan informasi memiliki kecepatan yang jauh lebih cepat.

Namun, yang jadi masalah, sinyal frekuensi yang lebih tinggi tidak dapat berjalan jauh seperti frekuensi yang lebih rendah.

Hal ini mengakibatkan jaringan yang lebih cepat (contohnya 4G) lebih sedikit ketimbang jaringan yang lebih lambat (contohnya 3G). Jadi, input dan output antena (MIMOs)  bisa saja digunakan untuk memperkuat sinyal 5G yang tentunya membutuhkan biaya tambahan.

Kapan 5G bisa digunakan?

Pada akhir tahun 2018, operator AT&T sudah merencanakan untuk meluncurkan jaringan 5G dan akan hadir di 12 kota di Amerika Serikat.

Diikuti oleh operator andalan lainnya seperti Verizon yang sudah melakukan uji coba jaringan 5G. Namun, tidak seperti AT&T, Verizon masih belum memastikan kapan 5Gnya diluncurkan.

Untuk Indonesia sendiri, Ronni mengatakan Indonesia mungkin akan menyusul dalam menggunakan jaringan 5G dimulai pada tahun 2021.

Jika prediksi tersebut benar, kita tunggu saja tanggal mainnya.

Akhir Kata 

Masa depan, internet bukan lagi kebutuhan atau hal yang susah didapatkan lagi. Ia telah menjadi kebutuhan pokok manusia dalam mengakses informasi.

Hal tersebut beriringan dengan semakin meningkatnya kebutuhan internet yang lebih cepat. Jika di masa depan kita dapat menghubungkan puluhan miliar perangkat terhubung ke Internet, maka kita telah mencapai titik dimana internet telah menjadi kebutuhan dasar manusia.

Saat itulah jaringan 5G bukan menjadi impian semua orang. Tapi sudah dapat dengan mudah diakses di setiap perangkat mereka. Kita hanya perlu menunggunya hingga masa tersebut tiba.

Rekomendasi 5 Aplikasi Garapan Google Paling Keren

Tumeskecil - Sejak tahun 2005, Android Inc. diakuisisi Google yang menjadikannya anak perusahaan yang sepenuhnya milik Google.

Selain menjadi developer android, Google telah merilis banyak aplikasi di 'App Store' nya Google, yakni Google PlayStore.

Banyak aplikasi menarik yang telah Google rilis seperti aplikasi berbasis Message , geolokasi, Google terjemahan, Google photos, Google keyboard, dan masih banyak lagi.

Namun, ada aplikasi Google yang mungkin masih terdengar asing di telinga kita. Aplikasi tersebut menawarkan fitur menarik yang wajib kamu coba.

 diakuisisi Google yang menjadikannya anak perusahaan yang sepenuhnya milik Google Rekomendasi 5 Aplikasi Garapan Google Paling Keren


Penasaran apa saja aplikasi android keren garapan Google ? Berikut kami paparkan 5 Aplikasi android keren buatan google.

5 Aplikasi Android Canggih Buatan Google.

Sefissimo! 

Aplikasi google keren yang pertama adalah Sefissimo. Sefissimo merupakan aplikasi yang memiliki teknologi  untuk dapat mengambil foto selfie secara otomatis setiap kamu berganti pose.

Untuk memulai sesi selfie otomatis ini, pilih START saat di halaman awal. Untuk menghentikannya, Tap dimana saja di area aplikasi ini.

 diakuisisi Google yang menjadikannya anak perusahaan yang sepenuhnya milik Google Rekomendasi 5 Aplikasi Garapan Google Paling Keren
image : https://play.google.com/store/apps/details?id=com.google.android.apps.photolab.selfissimo

Sefissimo dapat memilih gambar selfie yang menurutnya terbaik secara otomatis dan mengunduhnya. Namun, jika dirasa kurang cocok, kamu dapat memilih selfie yang menurutmu terbaik.

Lalu, kamu juga dapat membagikan foto selfiemu ke sosial mediamu.

Saat ini, Sefissimo masih dalam tahap uji coba. Jadi kamu mendapati bug ataupun kekurangan lainnya, harap maklum ya sobat.

App Size : 46 MB
System Requirements  : Android 5.0 dan  iOS 9.3  keatas
Harga : Gratis
Link Download Selfissimo! : [APK] [PlayStore] [iOS]


Just A Line

Just A Line adalah aplikasi yang memungkinkan kamu membuat gambar 3D berbasis Augmented Reality yang dapat dikreasikan dalam sebuah video singkat.

Buat garis-garis sesuai kreasimu dan padukan dengan ruangan di sekitar handphonemu. Maka gambar garis akan terlihat 3D di layar smartphone.

Setelah itu, buat video menarik dengan memainkan garis-garis tersebut dan simpan dan bagikan video keren yang telah kamu buat.


Sayangnya, aplikasi ini hanya berjalan pada android yang mendukung ARCore. ARCore adalah platform yang mendukung aplikasi android berbasis Augmented Reality.

Cek di link berikut perangkat yang mendukung ARCore
https://developers.google.com/ar/discover/

App Size : 2 MB
System Requirements  : Android 7.0 keatas mendukung ARCore
Harga : Gratis
Link Download Just a Line : [APK] [PlayStore]


Google Arts & Culture

Apa kamu suka dengan lukisan karya Leonardo dan Vinci? Apa kamu ingin melihat dan menikmati lukisannya dari jarak dekat? Atau kamu ingin menjelajahi karya seni di seluruh dunia? Google Arts & Culture dapat menjawabnya.

Dengan Google Arts & Culture, kamu dapat menemukan beribu-ribu karya seni dari berbagai belahan di dunia dan kamu dapat menikmati karya tersebut dengan mudah karena dengan aplikasi ini

Kamu dapat memperbesar dan melihat setiap detail karya seni yang tersedia. Hal ini dikarenakan gambar yang tersedia berkualitas sangat baik.

Selain itu, setiap karya seni sudah disediakan beragam informasi yang akan menambah wawasan kamu.


Hal menarik lainnya, aplikasi ini mendukung Virtual Reality. Pasti membuat suasana berada di museum dan di dekat karya sang MASTERPIECE semakin kuat.

Google Arts & Culture cocok untuk kegiatan pembelajaran terutama pembelajaran seni rupa. Para siswa dapat mengamati dan mengapresiasi karya seni yang ada di seluruh dunia.

Jika ingin menikmati fitur Augmented Realitynya, kamu membutuhkan handphone yang memiliki Gyroscope, yakni fitur smartphone yang mendukung Augmented Reality.

App Size : 7.4 MB
System Requirements  : Android 4.4 dan  iOS 10.0  keatas
Harga : Gratis
Link Download  Google Arts & Culture : [APK] [PlayStore] [iOS]


Snapseed

Snapseed adalah aplikasi editor foto milik Google yang sangat mudah digunakan karena memiliki Interface yang memudahkan penggunanya dalam mengedit foto.

Snapseed dulu sebenarnya hanya terdapat di AppStore. Setelah Google mengakuisisi aplikasi ini, akhirnya Snapseed dirilis di Google.

 diakuisisi Google yang menjadikannya anak perusahaan yang sepenuhnya milik Google Rekomendasi 5 Aplikasi Garapan Google Paling Keren
image : https://iphone.appstorm.net/reviews/lifestyle/snapseed-intuitive-image-editing/

Alasan kami memasuki aplikasi ini dalam list kami karena kami rasa fitur yang dimiliki aplikasi garapan Google LLC ini yang premium di samping gratis.

Fitur premium tersebut antara lain dapat menentukan sudut gambar, posisi blur, menghilangkan noise, dan yang paling penting mampu membuat gambar yang kamu edit menjadi semakin tajam dan berkualitas.

App Size : 27.8 MB
System Requirements  : Android 4.0 dan iOS 5.1 keatas
Harga : Gratis
Link Download Snapseed : [APK] [PlayStore] [AppStore]

Google Fit

Google Fit adalah aplikasi buatan Google LLC yang dapat membantu penggunanya dalam memonitoring kesehatan kamu dengan memberi tahu olahraga yang harus kamu lakukan hari ini.

Kamu dapat mengatur rutinitas berolahraga kamu seperti bersepeda 5 km, lari 2 km, dll. Jika kamu melewati olahraga ini, maka Google Fit akan memberikan notifikasi kalau kamu belum berolahraga raga hari ini. Canggih bukan?

 diakuisisi Google yang menjadikannya anak perusahaan yang sepenuhnya milik Google Rekomendasi 5 Aplikasi Garapan Google Paling Keren
image : https://play.google.com/store/apps/details?id=com.google.android.apps.fitness

Sebelum menggunakannya, kamu harus mengisi data tubuh kamu seperti berat badan dan tinggi badan. Nantinya, data ini akan digunakan untuk mengkalkulasi semua yang kamu butuhkan untuk membentuk tubuh yang sehat.

Google Fit juga terintegrasi dengan Smartwatch, antara lain, Wear OS Google, Nike+, Runkeeper, Strava, MyFitnessPal, Lifesum, Basis, Sleep as Android, Withings, dan Xiaomi Mi bands.

App Size : 12.8 MB
System Requirements  : Android 4.4 keatas
Harga : Gratis
Link Download Google Fit : [APK] [PlayStore]

Incoming search :
aplikasi android paling canggih

Cara Mengaktifkan USB Debugging (Penambatan USB) pada Semua Versi Android

Tumeskecil - Android adalah Sistem Operasi smartphone yang memiliki pengguna terbanyak di dunia saat ini. Hal ini dikarenakan banyak sekali fitur yang memudahkan penggunanya dalam mengakses smartphone, terutama sifatnya yang open source.

Salah satu fitur android yang open source adalah adanya fitur Opsi Pengembang yang memungkinkan kamu dapat mengotak-atik android kamu.

Saat kamu mengaktifkan Opsi Pengembang, kamu dapat menggunakan fitur canggih dan tersembunyi dari android itu sendiri, salah satunya adalah mengaktifkan USB Debugging.

USB Debugging

USB Debugging adalah opsi yang harus dilakukan ketika kamu mengoprak-aprik sistem android. Jadi, dapat dikatakan fungsi USB Debugging adalah menjembatani sistem android dengan PC.


Banyak sekali kegiatan android yang harus melakukan USB Debugging, seperti :


 Dan Semua kegiatan tersebut harus dilakukan USB Debugging agar kita dapat memasuki sistem android lebih dalam lagi karena pada dasarnya, tugas tersebut hanya dapat dilakukan di PC.

Bagaimana Cara Mengaktifkan USB Debugging? 

Pada dasarnya , semua perangkat android memiliki langkah yang sama dalam mengaktifkan USB Debugging. Yang membedakan hanya versi androidnya.

Namun, di beberapa custom ROM juga memiliki langkah yang berbeda. Berikut kami paparkan cara usb debugging di semua versi android dengan mudah.

Catatan : Langkah-demi langkah menggunakan opsi bahasa inggris. Jadi jika android kamu berbahasa indonesia, silahkan sesuaikan artinya.

Pertama, Aktifkan Developer Options

Untuk android 4.2 ke bawah, langkah ini bisa dilewatkan. Namun, tidak untuk android 4.2 ke atas karena developer options atau opsi pengembang disembunyikan. Cara mengaktifkannya, masuk ke Setelan > About phone > Klik pada Build Number/Nomor versi/Versi MIUI

Selengkapnya : Cara Mengaktifkan Developer Options/Opsi Pengembang

Cara Debug USB di Semua Versi Android

1. Android 2.0 - 2.3.x

Buka Settings > Applications > Development (Pengembang) > centang USB Debugging (Penambatan USB)  > OK


image : http://www.kingoapp.com/root-tutorials/how-to-enable-usb-debugging-mode-on-android.html

image : http://www.kingoapp.com/root-tutorials/how-to-enable-usb-debugging-mode-on-android.htm

2. Android 3.0 - 4.1.x


Buka Settings  > Developer Options (Opsi Pengembang) > USB Debugging (centang) > OK


image : http://www.kingoapp.com/root-tutorials/how-to-enable-usb-debugging-mode-on-android.htm

image : http://www.kingoapp.com/root-tutorials/how-to-enable-usb-debugging-mode-on-android.htm

3. Android 4.2.x dan keatas


Di android 4.2 dan diatasnya (bawah 5.0), menu Opsi Pengembang (Developer Options) dan menu USB Debugging disembunyikan.

Pada versi android 4.x, menu USB Debugging ada di bawah Opsi Pengembang (Developer Options). Berikut cara mengaktifkan USB Debugging di android 4.2.x keatas

a.Memunculkan  Developer Options atau opsi pengembang :
Buka Settings > About Phone (Tentang ponsel) > Build Number > klik Build Number 7x hingga muncul 'You are now a developer' atau 'Anda sekarang adalah Pengembang'

Catatan : Build Number nama lainnya adalah Kernel version, MIUI Number (MiUser), dll.
image : http://www.kingoapp.com/root-tutorials/how-to-enable-usb-debugging-mode-on-android.htm

image : http://www.kingoapp.com/root-tutorials/how-to-enable-usb-debugging-mode-on-android.html


b
. Buka Settings > Developer Options (Opsi Pengembang ) > USB Debugging (centang) > OK


image : http://www.kingoapp.com/root-tutorials/how-to-enable-usb-debugging-mode-on-android.html
Catatan : Jika di menu Settings tidak muncul Developer Options (Opsi Pengembang) , buka melalui Additional Settings (Setelan  tambahan). Hal ini terjadi di beberapa peragkat android yang sudah dicustom ROM seperti Xiaomi.

Maka : Settings Developer Options (Opsi Pengembang ) > USB Debugging (centang) > OK

 Android adalah Sistem Operasi smartphone yang memiliki pengguna terbanyak di dunia saat i Cara Mengaktifkan USB Debugging (Penambatan USB) pada Semua Versi Android

4. Android 5.0 Lollipop dan keatas

USB Debugging pada android 5.0 sama saja pada android 4.2.x, yakni memunculkan Developer Options atau opsi pengembang terlebih dahulu. Namun yang membedakan hanya tampilan dan peletakan menu.

a. Memunculkan  Developer Options atau opsi pengembang :
Buka Settings > About Phone (Tentang ponsel) > Build Number > klik Build Number 7x hingga muncul 'You are now a developer' atau 'Anda sekarang adalah Pengembang'

Catatan : Build Number nama lainnya bisa Kernel version, MIUI Number (MiUser), dll. Tergantung ROM yang kamu gunakan.

image : http://www.kingoapp.com/root-tutorials/how-to-enable-usb-debugging-mode-on-android.htm

image : http://www.kingoapp.com/root-tutorials/how-to-enable-usb-debugging-mode-on-android.htm

b
. Buka Settings > Developer Options  (Opsi Pengembang ) > USB Debugging (centang) > OK


image : http://www.kingoapp.com/root-tutorials/how-to-enable-usb-debugging-mode-on-android.htm

Catatan : Jika di menu Settings tidak muncul Developer Options (Opsi Pengembang) , buka melalui Additional Settings (Setelan  tambahan). Hal ini terjadi di beberapa peragkat android yang sudah dicustom ROM seperti Xiaomi.

Maka : Settings Developer Options (Opsi Pengembang ) > USB Debugging (centang) > OK



Peringatan 

Hanya aktifkan USB Debugging ketika kamu membutuhkannya saja.

Jika kamu membiarkan hidup setelah kamu menggunakannya, dapat berisiko pada tingkat keamanan android kamu karena dapat membuka dengan mudah akses ke dalam perangkat android kamu.

Hal ini berisiko ketika kamu menggunakan layanan charging baterai di tempat umum, port charging dapat menggunakan akses USB ke perangkat kamu dan dapat mengakses data pribadimu atau bahkan menginstall malware yang tentunya sangat berbahaya bagi kesehatan perangkat seluler. Tentunya hal tersebut jika dan hanya jika kamu tidak menonaktifkan USB Debugging.

Untuk cara mematikan USB Debugging, kamu hanya perlu melakukan langkah yang sebelumnya kami paparkan dan geser tombol USB Debugging ke nonaktif.

Akhir Kata 

USB Debugging sangat berguna untuk pengguna Android yang ingin mengakses sistem android agar dapat memodifikasinya.

Modifikasi tersebut dapat berupa custom ROM, backup data Smartphone, dan sebagainya.

Namun, USB Debugging juga membawa dampak negatif jika kamu tidak menonaktifkannya setelah kamu gunakan. Dampak tersebut seperti pencurian data pribadi, dan menginstall malaware berbahaya.

Selalu berhati-hati dalam menggunakannya ya, sobat!

Incoming search :
cara mengaktifkan usb debugging xiaomi
cara mengaktifkan usb debugging lewat pc
cara mengaktifkan penambatan usb

Update Template Premium Kompi Flexible Non AMP v8

Seperti kita ketahui bahwa kini kecepatan loading blog atau skor "hijau" pagespeed insight dijadikan faktor rangking di zaman inde...